lantai spc

Di masa sekarang ini ada banyak jenis material untuk melapisi lantai. Selain keramik yang biasa dipakai di Indonesia, terdapat juga pelapis lantai yaitu vinyl. Material ini juga punya beberapa jenisnya.

Salah satu yang cukup terkenal adalah SPC flooring. Jenis lantai ini bisa dibilang baru karena adalah pengembangan material luxury vinyl tiles (LVT), dimana sebelumnya sudah ada. Agar lebih mengetahui lebih lanjut tentang SPC flooring ini Anda bisa melihat ulasannya berikut ini.

Apa Pengertian SPC Flooring ?

SPC flooring merupakan istilah yang dipakai dalam penyebutan lantai vinyl yang memakai komponen kalsium karbonat (dari batu kapur), stabilizer serta bubuk pvc. Pengertian SPC sendiri adalah singkatan dari stone plastic composite. Jenis pelapis ini adalah pengembangan dari versi luxury vinyl tiles.

 

Apa Struktur Penyusun SPC Flooring ?

Agar dapat menghasilkan pelapis kuat, SPC flooring dibuat dengan cara menambahkan beberapa layer atau lapisan. Berikut lapisan yang biasanya dipakai pada SPC flooring.

  • Lapisan terluar/wear layer. Lapisan ini ini adalah yang paling luar dari SPC dan umumnya berwarna bening transparan. Bahannya anti gores serta anti noda.
  • Lapisan vinyl/vinyl topcoat. Disetiap SPC flooring akan punya lapisan vinyl yang ada di bawah lapisan terluar. Lapisan tersebut punya tekstur, warna, dan pola agar menambah estetika. Material ini dibuat tahan air.
  • Inti SPC. Lapisan ini adalah inti dari SPC flooring yang terbuat dari campuran kalsium karbonat, stabilizer, dan bubuk pvc. Bagian ini dibuat tahan air dan lebih stabil.
  • Lapisan tambahan. Fungsi lapisan tambahan ini adalah untuk meredam suara atau untuk semakin membuat lantai ai terasa lembut. Bagian ini tidak selalu ada pada SPC flooring, sesuai dengan kebutuhan dan permintaan saja.

 

Keunggulan SPC Flooring

SPC flooring merupakan generasi terbaru dalam teknologi pelapis lantai. Ada banyak keunggulan yang dimiliki dan tidak anda dapatkan pada pelapis yang lain. Berikut diantaranya:

 

  • Lebih Tahan Air

Saat memilih pelapis lantai, hal yang sangat penting diperhatikan adalah ketahanannya terhadap air. Tentunya, anda ingin lantai tetap awet serta bebas lembab. Dengan SPC telur yang akan menjadi solusi penahan air tingkat tinggi. Dengan kandungan vinyl di dalamnya, SPC flooring bisa 100% tahan air.

 

  • Tahan Terhadap Perubahan Cuaca

Perubahan cuaca serta suhu seringkali membuat pelapis lantai menjadi berubah. Ada yang memuai disebabkan panas, bahkan ada juga yang rusak karena cuaca yang terlalu lembab. Namun hal ini tidak akan terjadi saat menggunakan SPC flooring. Kandungan kalsium karbonat, pvc dan juga stabilizer akan membuat pelapis lantai tersebut stabil dalam perubahan cuaca apapun.

Ada 2 Tipe SPC yaitu Premium dan luxury

  • Jika preimum maka menggunakan IXPE atau pelapis bawah
    Seperti ini :

    lantai spc
    lantai spc
  • Jika Luxury Tanpa menggunakan IXPE namun harga lebih terjangkau, namun IXPE tersebut akan di gantikan dengan Under Foam Layer berwarna putih atau hitam untuk pelapis bagian bawah SPC
Cara Perawatannya Yang Mudah

Supaya menjaga SPC flooring awet, anda tidak usah menjalani proses rumit. Cukup dengan membersihkannya saja secara sederhana seperti menyapu atau mengepel saja, menjadi langkah membersihkan lantai yang bisa dilakukan siapapun.

Lantai rumah menjadi salah satu bagian yang paling penting untuk diberikan perhatian. Alasannya, lantai adalah tempat berlalu lalangnya para penghuni rumah dan siapapun yang berkunjung. Dengan memilih bahan terbaik, misalnya menggunakan SPC flooring, akan membuat anda lebih nyaman dan berkesan di mata para pengunjung.

Keunggulan SPC daripada yang lain untuk flooring, memang diakui membuat rumah terasa lebih estetik, indah, dan nyaman. Jika anda ingin sesuatu yang istimewa ditambahkan ke interior rumah, dengan lantai ini menjadi solusi mudah dan aman digunakan.

Similar Posts